Memang diperlukan keberanian untuk melangkah maju ke depan.Bidadari Words, dari tempelan dinding di tempat les pianoku. Memulai sesuatu untuk menjadi lebih baik, haha… itu dia… seringkali kita ragu, takut, atau malas untuk memulai sesuatu. Kadang-kadang kita harus dijorokin terlebih dahulu untuk mulai maju. (Dijorokin = didorong, bukan dibuat menjadi jorok hehehe).
Namun bagaimana berani kalau kita tetap diam di tempat.
Memang selalu ada resiko ketika kita melangkah, bisa jadi kita jatuh, nginjek sesuatu (yang bau…), atau menemui halangan. Tapi.. bisa jadi lebih besar kemungkinan kita bisa melangkah dengan sukses, kemudian melangkah lagi, dan melangkah lagi, apalagi kalau kita memegang teguh pepatah yang selalu dikatakan oleh ibu-ibu yang suaranya dikumandangkan di bus Trans Jakarta: Hati-hati melangkah…
Mungkin khusus untuk aku, Bidadari Words-nya harus dimodifikasi jadi:
Memang diperlukan keberanian untuk menyetir maju ke depan…Tapi gimana dengan parkir mundur yaa…?? Gak terakomodir oleh Modified Bidadari Words itu dunk…
No comments:
Post a Comment