Pemusik Amatir. Dulunya Hobi Menari. Senang Jalan-jalan. Tukang Tidur. Trekkies. Dan Lain-Lain.
Monday, November 03, 2008
Kota Seribu Laler
Hi… aku baru saja kembali dari dinas. Perjalanan kali ini seharusnya cukup melelahkan: penuh dengan jalan kaki, naik kereta, naik bis, kadang-kadang paannaasss banget, kadang-kadang berangin kencang, pernah juga gerimis seharian sampe hidungku basah, berkali-kali ketemu gerombolan laler yang lebih tertarik untuk ngerubutin kami dibandingkan ngerubutin makanan, dan tak lupa WC yang tak “selengkap” WC Plaza Senayan. Tapi... aku tidak merasa capek... karena aku benar-benar menikmatinya.
Aku menikmati kendaraan umum yang teratur, informatif, manusiawi, dan mengutamakan keselamatan. Aku menikmati jalan-jalan di taman sambil mengamati pohon-pohon aneh, laut, dan landmark kota yang tersohor itu. Aku menikmati naik sepeda keliling kota tanpa khawatir dikerjain sama pengendara motor, mobil, ataupun bus. Aku menikmati berpakaian sesuka hati dan berkuncir dua, tanpa ada yang memandang aneh. Aku menikmati berada di antara penduduk yang peduli sama kebersihan, sehingga secara otomatis membereskan sendiri sampah-sampahnya. Aku menikmati berada di kota yang punya toko dengan banyak buku Star Trek. Hmm... aku bahkan menikmati jadi navigator dalam tim kecil kami...
Ketika tiba waktunya untuk pulang, aku tahu aku akan merindukan Sydney (lagi). Tapi kali ini... aku pulang dengan membawa harapan: semoga aku bisa bantu bikin Indonesia jadi seteratur dan senyaman itu, tanpa lalernya namun dilengkapi dengan WC ala Plaza Senayan-nya...
Cerita perjalanan lengkap nantinya bisa dilihat di blog Catatan Perjalanan-ku.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
2 comments:
Wiih, baru pulang dinas di Sidney? Bertugas apakah di sana? :D Training ya?
Seru sekali nih yang jalan2 ke Sydney.
Btw blog ini sudah dimasukkan ke daftar referensi blog kami yang berhubungan dengan blogger indonesia
hal ini bisa dilihat pada alamat http://tipsirfan.blogspot.com dengan labels=blog-indonesia
Post a Comment